Artikel : Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits
Diklat Islam Mahasiswa Se-Jabodetabek Di Ponpes Tunas Islam, Cibubur
,

ALSOFWA Kali ini mengadakan Diklat Islam khusus untuk para mahasiswa yang ada di Jabodetabek (Jakarta-Bogor-Depok-Tangerang-Bekasi) yang berlangsung selama 4 hari, yaitu pada tanggal 12 - 15 April 2001M. Acara ini diadakan di 2 Tempat, yaitu:

  • Masjid Jami' Al-Sofwa, Lenteng Agung: Untuk Perkenalan antar peserta Diklat; dan
  • Ma'had Tunas Islam di Bilangan Cibubur: Untuk seluruh materi Diklat.

Acara yang didanai secara tunggal oleh ALSOFWA ini dengan menghabiskan dana tidak kurang dari 11 jutaan dan dengan jumlah peserta sebanyak 120 mahasiswa (100 peserta resmi dan 20 peserta mustami') ini diisi oleh 5 orang ustadz, yaitu:

  • Ust. Dr. Abdul Mughits Al-Jilany dengan Penerjemah: Abu Muhammad ibn Shadiq;
  • Ust. Tjahjo Suprajogo, M.Si (Dosen IIP dan Direktur Yayasan Qalbun Salim, Malang Jawa Timur);
  • Ust. Zainal Abidin ibn Syamsuddin, Lc (Alumni LIPIA Jakarta dan mulazamah di Majelis Syaikh Abdul Aziz ibn Baaz);
  • Ust. Aslam Muhsin ibn Syamsuddin, Lc (Alumni Fak Hadits-Univ. Islam Madinah-KSA dengan predikat "Cumlaude"); dan
  • Ust. Musthafa Aini, Lc (Alumni Fak. Da'wah dan Ushuluddin, Univ. Islam Madinah-KSA dan ketua Dept. Da'wah ALSOFWA).

Diklat Islam Mahasiswa ini adalah untuk tingkat pemula, kelas mahasiswa, dengan kurikulum Diklat sebagai berikut:

  • Pengantar Studi Islam;
  • Pembahasan Syahadatain: Makna, Tafsir, Konsekuensi;
  • Urgensi Menuntu Ilmu Syar'i;
  • Kedudukan Al-Sunnah Dalam Syari'at Islam; dan
  • Akhlaq Salafus Shalih.

Terima kasih yang besar, ALSOFWA ucapkan kepada muslimin yang meng-amanahkan sebagian rizqinya demi suksesnya penyebaran da'wah Islam Ahlus Sunnah Wal Jamaah di kalangan pelajar ini. Semoga amal ibadah mereka mendapat balasan yang jauh lebih baik dari sisi Allah. Amiin.(abm)

Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits : index.php
Versi Online : index.php/?pilih=lihatkegiatan&id=33