Artikel : Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits
Kadar Zakat Emas dan Perak, serta Cara Mengeluarkannya
Senin, 16 Mei 22

Pertanyaan:

Suami saya menimbang pehiasan saya yang ternyata mencapai sekitar 49 junaih Saudi. Berapa kadar zakatnya, dan apakah zakatnya itu harus berupa emas atau boleh dengan Real (uang)?

Jawaban:

Kadar zakat emas dan perak serta barang-barang dagangan disebutkan oleh penanya, kita lihat harganya (dihitung dengan nilai uang), lalu jumlah itu dibagi empat puluh, nah satu bagiannya itu adalah kadar zakatnya.
Penanya menyebutkan, bahwa, apakah harus dikeluarkan berupa emas atau berupa uang?
Menurut kami, tidak mengapa mengeluarkan zakatnya dalam bentuk uang dan tidak harus adalah seperempat puluh (2,5%). Caranya adalah, jumlah barang itu dibagi empat puluh, maka satu bagiannya itulah zakatnya. Demikian juga emas yang dalam bentuk emas. Demikian ini demi kemaslahatan penerima zakat jika yang dikeluarkan itu adalah nilainya, karena orang fakir itu jika anda memberinya gelang emas atau uang yang senilai dengan gelang, tentu ia akan lebih memilih nilainya karena itu lebih bermanfaat

Rasa’il wa Fatawa fi Zakatil Hulliy, Syaikh Ibnu Utsaimin, hal. 30.


Sumber: 'al-Fatawa asy-Syar'iyyah Fi al-Masail al-Ashriyyah Min Fatawa Ulama al-Balad al-Haram,'
(Fatwa-Fatwa Syar'i Terhadap Permasalahan Kontemporer Oleh Para Ulama Kota Suci dari syaikh Khalid bin Abdurrahman al-Juraisiy).
Diposting oleh: Abdul Wakhid

Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits : index.php
Versi Online : index.php/?pilih=lihatfatwa&id=1837