Artikel : Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits
Kertas yang Mengandung Lafazh Allah
Jumat, 13 Oktober 23
Pertanyaan:

Dalam pekerjaan, saya berhubungan dengan kertas-kertas yang mengandung nama Allah. Apa yang harus saya lakukan dengan kertas-kertas tersebut?

Jawaban:

Kertas-kertas yang mengandung nama Allah harus dijaga dan dipelihara agar tidak diremehkan dan dihinakan, sampai urusannya selesai. Jika urusan telah selesai dan tidak lagi dibutuhkan, maka kertas-kertas itu harus dikubur di tempat yang bersih atau dibakar atau disimpan di tempat penyimpanan yang terpelihara dari kehinaan, misalnya ditempatkan di lemari atau di rak dan sebagainya.

Sumber : Fatawa li al-Muwazhzhafin wa al-‘Ummal, Syaikh bin Baz, hal. 57.

Hikmah Al-Quran & Mutiara Hadits : index.php
Versi Online : index.php/?pilih=lihatkonsultasi&id=4216